Sukses

Kebakaran Melanda Rumah di Embong Wungu, Surabaya

Kebakaran melanda rumah di Jalan Embong Wungu, Surabaya pada Sabtu, (21/9/2019) pukul 10.40 WIB.Kebakaran tersebut melalap lantai dua bagian dalam dan atap sebagian terbakar.

Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran melanda rumah di Jalan Embong Wungu, Surabaya pada Sabtu, (21/9/2019) pukul 10.40 WIB.Kebakaran tersebut melalap lantai dua bagian dalam dan atap sebagian terbakar.

Luas bangunan yang terbakar 6x10 meter di lantai dua. Berdasarkan keterangan tertulis BPB Linmas Kota Surabaya, penyebab kebakaran diduga korsleting listrik.

Berdasarkan keterangan Irwanto, pemilik rumah, tercium bau asap yang keluar dari lantai dua pada pukul 10.40 WIB. Kemudian Irwanto sempat memadamkan dengan alat seadanya tetapi api cukup besar sehingga pemilik rumah langsung bergegas keluar meninggalkan rumah dan berteriak minta tolong.

"Kemudian istri Irwanto melaporkan ke jajaran terkait," tulis keterangan tersebut.

Akibat kebakaran itu tidak ada korban jiwa. Akan tetapi, ada salah satu korban mengalami luka bakar.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.