Sukses

6 Potret Bek Persebaya Andri Muliadi Bareng Keluarga, Mesra Banget

Bek andalan milik Persebaya Surabaya ini selalu terlihat mesra saat bersama keluarganya.

Liputan6.com, Jakarta Bagi warga Surabaya khususnya Bonek Mania pasti sudah tidak asing dengan nama Andri Muliadi. Bek tangguh milik Persebaya ini lahir di Aceh pada 26 Februari 1993. Andri kerap dipasang sebagai pengganti Otavio Dutra atau Hansamu Yama saat keduanya sedang absen bertanding. 

Sepanjang musim ini, pemilik nomor punggung 44 di Persebaya ini sudah 8 kali tampil sebagai starter atau kurang lebih 188 menit bermain. Ia dengan cekatan menjadi bek tengah yang tangguh. Penampilannya yang apik, membuat Andri termasuk pemain yang disayangi oleh Bonek Mania.

Terlepas dari perannya sebagai bek di Persebaya, Andri adalah sosok suami dan ayah di keluarga kecilnya. Andri sudah menikah dengan perempuan bernama Vira Aulia pada 17 April 2018. Dari pernikahan tersebut, Andri sudah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Shakiel Athafariz Al Andri.

Penasaran kan bagaimana potret Andri Muliadi bersama keluarga kecilnya? Berikut Liputan6.com rangkum dari Instagram @andrimuliadi04, potret mesra Andri Muliadi bareng keluarga, Selasa (3/12/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Bek bernomor punggung 44 tersebut menikahi perempuan cantik bernama Vira Aulia pada 17 April 2018.

3 dari 7 halaman

2. Vira dan Andri selalu terlihat mesra di berbagai kesempatan seperti saat berlibur bersama di Jogja.

4 dari 7 halaman

3. Keduanya sudah dikaruniai anak laki-laki pada 20 Februari 2019.

5 dari 7 halaman

4. Nama anak laki-laki bek tengah Persebaya ini adalah Shakiel Athafariz Al Andri.

6 dari 7 halaman

5. Sebagai kepala keluarga, pria berusia 26 tahun kerap mengajak Vira dan Shakiel berlibur bersama.

7 dari 7 halaman

6. Di sela-sela padatnya jadwal Liga 1, Andri selalu menyempatkan waktu untuk quality time bersama Vira dan Shakiel.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini