VIDEO: YPP SCTV-Indosiar Bakti Sosial Operasi Katarak bagi Warga Jombang

VIDEO: YPP SCTV-Indosiar Bakti Sosial Operasi Katarak bagi Warga Jombang

Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih, YPP, SCTV-Indosiar kembali menyelenggarakan Bakti Sosial Operasi Katarak bekerja sama dengan TNI AL Armada II Surabaya, serta RSUD Jombang, Jawa Timur.

Kegiatan operasi katarak gratis yang diikuti 50 pasien katarak dari keluarga kurang mampu tersebut disambut antusias masyarakat Jombang.

Kegiatan bakti sosial diselenggarakan Yayasan Pundi Amal dan Peduli Kasih, YPP, SCTV- Indosiar bekerjasama dengan TNI AL serta pihak RSUD Jombang, Jawa Timur, dalam rangka memperingati Hari Armada II TNI AL tahun 2019.

Sesuai amanat Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), peringatan Hari Armada II difokuskan membantu masyarakat miskin, terutama masyarakat yang menderita katarak dan tidak mampu agar bisa sembuh dari sakitnya. Berikut kita simak videonya pada Fokus, 17 Desember 2019.

Sebanyak 50 pasien katarak dari keluarga kurang mampu menjalani operasi tanpa dipungut biaya alias gratis. Dengan aksi sosial ini diharapkan bisa mengurangi jumlah penderita katarak di Indonesia, terutama pasien kurang mampu.

Sementara pihak rumah sakit dan pemerintah daerah sangat mendukung kegiatan ini dan akan terus berupaya memberikan dukungan kepada pihak-pihak yang peduli kesehatan khususnya masyarakat Jombang. Karena sesuai dengan program masyarakat bisa mendengar dan melihat, bebas dari katarak.

Jadwal operasi katarak gratis ini digelar sejak Sabtu hingga Kamis depan. Dengan sasaran pasien penderita katarak dari warga Jombang dan sekitarnya.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 18 December 2019, 13:09 WIB

Video Terkait

Spotlights