VIDEO: Harga Normal, Warga di Surabaya Antre Beli Masker

VIDEO: Harga Normal, Warga di Surabaya Antre Beli Masker

Antrean warga yang memanjang di Jalan Dharmawangsa, Surabaya, Jawa Timur ini terjadi sejak Jumat pagi. Dengan membawa kartu identitas berupa KTP, warga rela antre agar bisa mendapatkan satu boks masker dengan harga normal. Yakni Rp 50.000 berisi 50 lembar masker.

Meningkatnya jumlah warga yang dalam pengawasan dan pemantauan serta positif corona COVID-19, membuat warga terus memburu masker dan cairan pembersih tangan.

Sayangnya belakangan masker dan hand sanitizer sulit didapat karena langka di pasaran. Kalaupun ada harganya melambung tinggi. Penjualan masker dengan harga normal, yang digelar sebuah klinik dan laboratorium kesehatan ini dirasakan sangat membantu warga yang kesulitan.

"Ya senang jika ada yang jual dengan harga normal, seharusnya dengan kondisi seperti ini tidak perlu ada yang mark-up ambil untung banyak," kata Ida Kusuma, Warga.

Mizan, Pemilik Laboratorium Kesehatan menuturkan, karena kebutuhan masker ini banyak dibutuhkan warga, meskipun ada yang menjual Rp 300--Rp 400 ribu, tapi pihaknya tidak mau memanfaatkan kepanikan orang dengan mengambil keuntungan yang sebesar-besarnya.

Penjualan masker harga normal ini akan berlangsung setiap hari dengan kuota penjualan 500 boks masker per hari. Pihak laboratorium hanya akan melayani pembelian satu boks masker untuk satu KTP. Demikian videonya pada Liputan6, 21 Maret 2020.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 24 March 2020, 20:00 WIB

Video Terkait

Spotlights