VIDEO: Seorang Pria di Pasuruan Alami Luka Serius Akibat Ledakan Petasan

VIDEO: Seorang Pria di Pasuruan Alami Luka Serius Akibat Ledakan Petasan

Foto hasil identifikasi polisi memperlihatkan kondisi seorang pria berinisial D, seorang perangkat desa yang baru saja masuk ruang IGD Rumah Sakit Umum Grati, Pasuruan, pada Sabtu siang.

Ia baru saja terkena ledakan petasan yang disulutnya sendiri di depan rumahnya di Kecamatan Nguling, Pasuruan.

Akibatnya telapak tangan kiri D luka serius, bahkan sebagian jari tangannya hancur. Menurut keterangan sejumlah saksi dari empat petasan ukuran besar yang disulutnya, satu petasan tak kunjung meledak, korban kemudian menghampiri dan memegang petasan itu.

Di waktu bersamaan, petasan meledak hingga melukai tangan korban. Polisi kini menyelidiki D mendapatkan petasan itu. Menurut Kapolres setempat, Pasuruan dikenal sebagai kota pemasok petasan ilegal.

"Tiga jari dari korban, hilang, sisa kelingking dan juga jempol, ini adalah suatu kejadian yang harus disikapi bersama, agar kepada seluruh masyarakat untuk tidak menyalakan atau menggunakan kembang api di dalam kegiatan apapun," tegas Dony Aleksander, Kapolres Pasuruan.

Dalam 2 bulan terakhir, di wilayah Pasuruan sudah terjadi dua kasus ledakan petasan yang menyebabkan dua korban luka, serta lima rumah rusak. Demikian diberitakan pada Liputan6, 7 Juni 2020.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 09 June 2020, 23:30 WIB

Video Terkait

Spotlights