VIDEO: Rapid Test bagi Ratusan Santri di Jember Sebelum Masuk ke Pondok

VIDEO: Rapid Test bagi Ratusan Santri di Jember Sebelum Masuk ke Pondok

Ratusan santri Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan asal Jember, menjalani rapid test di sebuah komplek pondok pesantren di Kecamatan Rambipuji, Jember, pada Kamis siang.

Sayangnya sebagian wali santri dan keluarganya yang ikut mendampingi selama rapid test berlangsung, tak disiplin menerapkan protokol kesehatan, yaitu tidak mengenakan masker.

Rapid test ini sekaligus untuk memenuhi persyaratan wajib berupa surat keterangan bebas COVID-19 yang harus dikantongi santri sebelum memulai ajaran baru di pondok pesantrennya masing-masing.

Sejak Juni lalu tercatat sudah ada 33.000 santri yang menjalani rapid test. Sebagian di antaranya wajib menjalani karantina setelah dinyatakan reaktif COVID-19. Demikian seperti diberitakan pada Fokus, 3 Juli 2020.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 04 July 2020, 20:42 WIB

Video Terkait

Spotlights