VIDEO: Ribuan Pekerja Seni di Kediri Demo Tuntut Diberikan Izin Kerja

VIDEO: Ribuan Pekerja Seni di Kediri Demo Tuntut Diberikan Izin Kerja

Sekitar 1.200 pekerja seni yang terdiri dari pekerja rias pengantin, musisi dangdut, penyanyi, dan pengusaha sound system di Kabupaten Kediri, Kamis siang berunjuk rasa di depan Kantor Bupati.

Mereka yang tergabung dalam komunitas Sor Terop Kediri ini menuntut izin kerja agar segera diberikan oleh pemerintah. Lantaran selama lima bulan, sejak pandemi, mereka kesulitan mencari nafkah.

Selama ini perwakilan pekerja seni telah berkomunikasi dengan Pemkab, namun belum ada hasil. Karena Kabupaten Kediri masih berstatus zona oranye, dan berisiko terjadi penularan Covid-19. Demikian seperti diberitakan pada Fokus, 31 Juli 2020.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 01 August 2020, 22:28 WIB

Video Terkait

Spotlights