Sukses

6 Potret Terbaru Aryn Williams Setelah Tiba di Surabaya, Semangat Latihan untuk Shopee Liga 1

Aryn Williams terlihat antusias jalani latihan bersama Bajul Ijo.

Liputan6.com, Jakarta Shopee Liga 1 2020 segera dilanjutkan pada 1 Oktober 2020. Persebaya Surabaya akan menjalani laga away ke Sleman untuk meladeni PSS Sleman. Jelang sebulan menghadapi PSS, tim Bajul Ijo terus berbenah dengan menjalani latihan terus menerus.

Pemain asing mulai berdatangan ke Surabaya seperti Aryn Williams. Gelandang asal Australia ini sudah terlihat jalani latihan bersama Persebaya sejak Minggu (6/9/2020). Kedatangan Aryn ini menjadi tanda bahwa Persebaya siap menjalani Shopee Liga 1 2020.

Gelandang bernomor punggung 28 terlihat begitu semangat saat menjalani sesi latihan. Antusianya Aryn ini membuat rekan-rekannya turut semangat dalam latihan. Irfan Jaya hingga Rendi Irwan pun terlihat begitu bahagia melihat kembalinya gelandang bertahan Bajul Ijo tersebut.

Penasaran kan dengan potret terbaru Aryn yang jalani latihan perdana bersama Persebaya setelah libur panjang? Berikut Liputan6.com rangkum dari Instagram @officialpersebaya, potret terbaru Aryn Williams jalani latihan perdana, Selasa (8/9/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Aryn Williams sudah tiba di Surabaya. Ia meninggalkan kota Pahlawan lebih dari 3 bulan karena balik ke Australia saat Liga 1 dihentikan sementara.

3 dari 7 halaman

2. Kehadiran gelandang Australia ini disambut hangat oleh kapten tim, Rendi Irwan.

4 dari 7 halaman

3. 2 hari lalu, Aryn Williams sudah ikuti latihan bersama tim utama Bajul Ijo.

5 dari 7 halaman

4. Gelandang nomor punggung 28 ini terlihat antusias saat melahap menu latihan yang diberikan Aji Santoso.

6 dari 7 halaman

5. Keseriusan Aryn Williams saat latihan ini menjadi bukti bahwa ia siap menjalani Liga 1 2020.

7 dari 7 halaman

6. Gelandang bertahan Bajul Ijo ini siap memberikan permainan terbaiknya saat Persebaya melawan PSS Sleman pada 1 Oktober 2020 nanti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.