VIDEO: Unair Gelar Uji Klinis Kombinasi Obat COVID-19

VIDEO: Unair Gelar Uji Klinis Kombinasi Obat COVID-19

Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, sedang melakukan uji klinis tiga dari kombinasi lima obat untuk penanganan COVID-19, satu di antaranya telah mendapat rekomendasi dari Kementerian Kesehatan dan Perhimpunan Dokter Paru Indonesia, sebagai obat alternatif untuk pasien COVID-19.

Kombinasi lima obat tersebut, merupakan obat penanganan jangka pendek, bagi pasien COVID-19. Namun, setelah disampaikan ke BPOM, Agustus lalu, hingga saat ini masih belum ada tanggapan dari BPOM. Berikut video pemberitaannya pada Liputan6, 17 Oktober 2020.

"Kami sangat bersyukur, berkaitan dengan obat kombinasi yang masuk dalam rekomendasi Kementerian Kesehatan, jadi ada kombinasi yang diusulkan oleh Kementerian Kesehatan," tutur Mohammad Nasih, Rektor Unair.

Proses uji klinis, hingga suatu obat bisa digunakan secara massal, tentunya membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Hingga saat ini, untuk mengatasi masalah COVID-19, masyarakat tetap diminta untuk mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, dan menjaga jarak.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 20 October 2020, 11:00 WIB

Video Terkait

Spotlights