Sukses

Disdik Jatim Ajukan Penambahan 14 Ribu Kuota Guru, untuk Apa?

Nantinya di tahap pertama, tenaga PPPK dengan formasi guru akan diprioritaskan untuk sekolah negeri.

Liputan6.com, Surabaya - Dinas Pendidikan Jawa Timur mengajukan sebanyak 14.223 kuota guru ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pada 2021 ini untuk mengatasi masalah kekurangan guru di wilayah tersebut.

"Jumlahnya sesuai dengan guru yang pensiun tahun 2020/2021. Kami berharap melalui perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bisa mengakomodir kebutuhan guru di Jatim," kata Kepala Dinas Pendidikan Jatim Wahid Wahyudi di Surabaya seperti dikutip dari Antara, Rabu (20/1/2021).

Wahid mengatakan, yang bisa mendaftar untuk PPPK ini maksimal berusia 59 tahun. Dia menambahkan, Disdik Jatim tahun ini akan mengutamakan guru tidak tetap (GTT) supaya dapat ikut PPPK. 

"Sedangkan pegawai tidak tetap (PTT) masih belum," ujarnya.

Nantinya di tahap pertama, tenaga PPPK dengan formasi guru akan diprioritaskan untuk sekolah negeri. Sedangkan guru swasta sudah disampaikan ke Kemendikbud agar diberikan solusi. 

"Hal itu karena pembukaan UUD 45 mengamanatkan bahwa tugas negara mencerdaskan kehidupan bangsa," tuturnya.

"Sehingga negara punya tugas yang harus dipenuhi. Dan seyogyanya pemerintah bertanggung jawab menjaga kualitas pendidikan lembaga pendidikan swasta," kata dia, menambahkan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tingkat Kualitas SDM

Mantan Kepala Dinas Perhubungan Jatim itu melanjutkan melalui PPPK akan sangat menguntungkan bagi para tenaga guru untuk meningkatkan kualitas dari Sumber Daya Manusia (SDM) GTT. 

Apabila kebutuhan pokok telah terpenuhi maka guru dapat konsentrasi untuk meningkatkan kualitas SDM. 

"Untuk CPNS, akan tetap ada. Tapi kita belum tahu kapan akan dibuka oleh Kemendikbud," ujarnya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.