Sukses

Kegiatan Terakhir Faida Jelang Lengser sebagai Bupati Jember

Faida meminta pimpinan gereja dan pusat perbelanjaan yang menerima sertifikat tersebut untuk menjadi teladan bagi yang lainnya, sehingga diharapkan dapat mematuhi 5M.

Liputan6.com, Jember - Bupati Jember Faida mengisi hari-hari terakhir jelang purna tugas dengan menyerahkan sejumlah sertifikat tangguh COVID-19 kepada delapan gereja dan satu pusat perbelanjaan. Faida akan mengakhiri masa jabatannya  Bupati pada 17 Februari 2021.

"Ini kegiatan terakhir saya dan penyerahan sertifikat harus dilakukan karena rasa tanggung jawab terhadap penanganan COVID-19 di Jember," kata Faida, dikutip dari Antara, Selasa (16/2/2021).

Faida meminta pimpinan gereja dan pusat perbelanjaan yang menerima sertifikat tersebut untuk menjadi teladan bagi yang lainnya, sehingga diharapkan dapat mematuhi 5M.

"5 M merupakan gerakan baru dalam protokol kesehatan pada masa pandemi saat ini, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas," tuturnya.

Kepada tokoh agama Katolik dan Kristen, ia meminta untuk bekerja sama dengan ketua RT setempat karena saat ini Jember sedang melaksanakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro.

Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pemkab Jember Gatot Triyono mengatakan, kegiatan penyerahan sertifikat tangguh COVID-19 menjadi kegiatan terakhir dari Bupati Faida.

"Sejak pagi beliau menerima beberapa tamu dan mungkin besok pagi ibu bupati meninggalkan pendapa dan sekaligus serah terima kunci," katanya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Wabup Pamitan

Sementara Wakil Bupati Jember Abdul Muqit Arief bersama istrinya menggelar kegiatan silaturrahim dengan Dharma Wanita se-Kabupaten Jember dan TK Pertiwi yang sekaligus menjadi ajang pamit Kiai Muqit dan istri, selaku penasehat Dharma Wanita Jember.

Wabup Jember yang biasa dipanggil Kiai Muqit itu sudah menyebarkan video berpamitan sebagai orang nomor dua di Jember kepada masyarakat yang salah satunya dikirimkan ke grup WhatsApp (WA) sinergi tokoh Jember.

Dalam video itu, Kiai Muqit mengucapkan terima kasih atas kerja sama seluruh pihak dan mengucapkan permohonan maaf jika ada kesalahan selama bertugas sebagai wakil bupati.

"Saya juga mengajak seluruh warga Jember melalui peran dan partisipasi masing-masing mengantarkan Jember untuk lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera," katanya.

Bupati dan Wakil Bupati Jember periode 2016-2021 Faida dan Abdul Muqit Arief dilantik pada 17 Februari 2016 dan Bupati Jember dan Wabup Jember terpilih dalam Pilkada 2020, yakni Hendy Siswanto dan M. Balya Firjaun Barlaman akan dilantik 17 Februari 2021.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.