Liputan6.com, Surabaya - BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) Juanda mengeluarkan peringatan dini hujan lebat hingga tiga hari ke depan di seluruh wilayah Jawa Timur.
"Peringatan dini 3 harian Jawa Timur, waspada hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat," sebut BMKG Juanda dalam postingan di Instragram BMKB, Senin (1/3/2021).Â
Pada Senin (1/3/2021) potensi hujan lebat dengan potensi banjir pada level waspada di siang hingga sore hari terjadi disejumlah wilayah di Jawa Timur yakni Surabaya Sidoarjo, Kota Mojokerto, Gresik, Lamongan, Bojonegoro, Jombang, Nganjuk, Kabupaten Madiun, Magetan, Pojorogo, Trenggalek, Kota Malang, Batu, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolonggo, Kota Probolinggo, Lumajang, Jember, Bondowoso, Situbondo, Bangkalan, Pamekasan, Sampang dan Sumenep.
Sementara, pada malam hari, Senin (1/2/2021) daerah dengan potensi hujan lebat terjadi di Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto, Lamongan, Jombang, Nganjuk dan Kabupaten Pasuruan.
Potensi hujan lebat dengan potensi banjir level waspada pada Selasa (2/3/2021) terjadi di wilayah Surabaya, Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Gresik, Lamongan, Bojonegoro, Jombang, Kabupaten Madiun, Kota Madiun, Kabupapten Kediri, Kota Kediri, Kabupaten Pasuruan, Kota Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Kota Probolinggo, Jember, Situbondo, Banyuwangi Bangkalan dan Sumenep.
Waspada
Dan pada hari ketiga yakni, Rabu (3/3/2021) petensi hujan deras dengan potensi banjir level waspada di pagi hari terjadi di Kabupaten Pasuruan, Jember dan Banyuwangi. Pada siang hingga sore terjadi di Kabupaten Probilinggi dan pada malam hari terjadi di Kabupaten Pasuruan dan Kota Probolinggo.
Itulah tadi daerah-daerah di Jatim yang dalam waktu 3 hari ke depan akan mengalami hujan lebat dengan potensi banjir pada level waspada. BMKG meminta masyarakat untuk waspada
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Kementerian Sosial Republik Indonesia menyalurkan makanan dan minuman untuk korban banjir di Probolinggo. Dalam sepekan 12 kecamatan di wilayah Kabupaten Probolinggo diterjang banjir secara bergantian.