Sukses

Kasus Covid-19 di 3 Daerah Jatim Melonjak, Bangkalan Juaranya

Tiga daerah di Jatim mengalami penambahan pasien positif Covid-19 terbanyak, yaitu Kota Surabaya, Kabupaten Madiun dan yang tertinggi adalah Kabupaten Bangkalan.

Liputan6.com, Surabaya - Tiga daerah di Jatim mengalami penambahan pasien positif Covid-19 terbanyak, yaitu Kota Surabaya, Kabupaten Madiun dan yang tertinggi adalah Kabupaten Bangkalan.

"Surabaya adalah penambahan 30 pasien positif Covid-19 jadi totalnya 24.304 orang. Sembuh 26 pasien jadi 22.776 orang. Meninggal satu pasien jadi 1.376 orang. Kasus aktif tiga pasien menjadi 152 kasus," ujar Kadiskominfo Jatim, Benny Sampirwanto, Kamis (10/6/2021).

Benny melanjutkan, Kabupaten Madiun penambahan pasien positif Covid-19 sebanyak 25 orang dan kini totalnya menjadi 3.877 orang. Pasien sembuh bertambah 18 orang, kini menjadi 3.479 orang.

"Sedangkan pasien meninggal ketambahan dua orang, menjadi 237 orang. Untuk kasus aktif bertambah lima, menjadi 161 kasus," ucap Benny.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bangkalan Bertambah 80 Orang

Berikutnya, lanjut Benny adalah, Kabupaten Bangkalan yang ketambahan pasien positif sebanyak 80 orang dan kini totalnya menjadi 1.979 orang. Sedangkan untuk pasien sembuh belum ada penambahan sehingga angkanya masih tetap yaitu 1.521 orang.

"Pasien meninggal dunia bertambah empat orang, menjadi 192 orang. Sedangkan kasus aktif bertambah 76, totalnya menjadi 266 kasus," ujar Benny.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.