Sukses

Perankan Tokoh ODGJ, Ini 6 Penampilan Sara Fajira yang Totalitas Banget

Sara Fajira akan menjalani debut aktingnya dalam film Balada Sepasang Kekasih Gila.

Liputan6.com, Jakarta Sukses di dunia tarik suara melalui lagu Lathi bersama Weird Genius, kini Sara Fajira merambah ke dunia seni peran. Wanita kelahiran Surabaya ini memulai debutnya dalam film Balada Sepasang Kekasih Gila.

Dalam film ini, Sara memerankan tokoh Lastri. Ia dipasangkan dengan Denny Sumargo yang berperan sebagai tokoh Jarot. Film ini berkisah tentang pertemuan yang tak disengaja antara dua tokoh ini sehingga menghasilkan benih cinta dan kerinduan yang dalam. Ini adalah kisah cinta dari sepasang kekasih yang dianggap gila oleh mereka yang mengaku waras. Film ini baru akan tayang pada tanggal 20 Agustus 2021 mendatang.

Berperan sebagai Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), Sara pun merasa tertantang. Namun, dalam film ini ia sekaligus bersyukur karena dapat beradu akting dengan Denny Sumargo. “Oh, alhamdulillah, ini salah satu keburuntungan aku dapat lawan main yang humble, superfun dan friendly,” ujar Sara pada Rabu (11/8).

Berikut ini merupakan potret Sara Fajira memerankan tokoh Lastri yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Rabu (18/7/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Sara Fajira kini memulai debutnya di dunia seni peran melalui film Balada Sepasang Kekasih Gila.

3 dari 7 halaman

2. Dalam film ini, wanita kelahiran Surabaya ini memerankan tokoh Lastri yang merupakan kekasih dari Jarot.

4 dari 7 halaman

3. Memerankan tokoh ODGJ, Sara pun nampak tampil dengan totalitas.

5 dari 7 halaman

4. Ia terlihat tampil dengan rambut kusut dan wajah yang nampak lusuh.

6 dari 7 halaman

5. Penampilan Sara sebagai tokoh Lastri ini pun sukses bikin pangling.

7 dari 7 halaman

6. Film bertajuk Balada Sepasang Kekasih Gila ini akan tayang pada 20 Agustus 2021 mendatang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.